Spread the love

Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Mamba’ul Hikam PALI (STIT MH PALI) Dr Moch.Erlin Susri,S.Sos.I,. M.Pd.I bersilaturahmi dengan Bupati Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) Dr.Ir.H.Heri Amalindo,MM di ruang kerjanya jalan KM 11 Simpang Raja Kelurahan Handayani Mulya Kecamatan Talang Ubi,Rabu (21/9/22).

Kehadiran Ketua STIT MH PALI bersama rombongan langsung diterima oleh orang nomor satu di Bumi Serapat Serasan.

Menurut Kyai Erlin Sapaan akrab Ketua STIT MH PALI,kehadirannya bersama rombongan diterima dengan baik,bahkan menurut kyai Erlin Bupati PALI menyatakan siap menjadi anggota dewan kehormatan STIT MH PALI yang merupakan sekolah tinggi satu-satunya yang ada di Kabupaten PALI.

Ditambahkan Kyai Erlin, Bupati PALI dan pemerintah kabupaten siap bersinergi untuk kemajuan Mahasiswa dan STIT MH PALI kedepannya.

Leave a Comment